hoaaam, its been a while that i havent write down my blog guys. Been busy with my new desc job at iLab, but here i go write down my new assignment of my softskill subject.
udahan ya sok Ingris-nya,hehehe. Untuk tugas softskill yang pertama, saya dan teman-teaman sekelas diberi tugas untuk membuat sebuah artikel mengenai sebuah wirausaha dalam melakukan perancanaan dan perekrutan tenaga kerja. Saya sendiri pribadi belum pernah berwirausaha. Namun, saya akan mencoba untuk sedikit melakukan sedikit imajinasi dan sedikit berobsesi untuk melakuakan suatu wirausaha. mungkin ini baru angan-angan, tetapi siapa tahu kan? :) so lets check it out.
Salah satu bentuk wirausaha yang ingin saya wujudkan adalah usaha minuman kesehatan. Setiap bentuk wirausaha pastinya tidak mudah untuk mengelolanya, apalagi yang ingin saya buka adalah usaha minuman kesehatan. Usaha ini berisiko dan tidak sembarang orang dapat sukses mengelolanya. Bisnis minuman kesehatan ini sebenarnya cukup menjanjikan. Namun, memang butuh proses yang tidak mudah untuk menjadikan bisnis ini berkembang dengan baik. Problematika yang harus dihadapi dalam bisnis ini, cukup kompleks. Baik itu dalam hal teknis maupun dalam hal non teknis. Salah satunya adalah bagaimana kita membuat suatu perencanaan dan perekrutan sumber daya yang baik dan berkualitas.
Persiapan pertama untuk membuka bisnis ini adalah kesiapan mental, bagaimana kita menghadapi tantangan ketakutan dan keraguan akan kegagalan. Selanjutnya adalah masalah operasional dari rencana usaha kita. Masalah-masalah teknis yang menyangkut seluk beluk pekerjaan perlu disiapkan rapi. Mulai dari menghitung kemampuan diri, keterampilan yang dimiliki yang menyangkut bidang pekerjaan itu, untuk usaha minuman kesehatan minimal harus mengerti tentang ilmu gizi, obat-obatan dan resep-resep tertentu. Bisa pintar meramu, lebih baik lagi jika ahli dalam bidang kesehatan(apoteker/dokter/dll). Namun, untuk menjadi pengusaha minuman kesehatan tidak selalu harus menjadi ahli kesehatan, tetapi yang terpenting adalah mampu mengelola usaha tersebut, karena tenaga ahli dapat direkrut sesuai kebutuhan.
Persiapan lainnya, adalah tersedianya prasarana dan sarana. Untuk persiapan ini dapat disesuaikan dengan modal yang dimiliki. jika modal yang dimiliki cukup besar maka prasarana dan sarana yang dapat disiapkan dapat dengan mudah didapat.
Prasarana adalah hal-hal kemudahan bersifat fisik maupun non fisik yang mendukung pengoperasian sarana-sarana atau alat-alat.
Berikut ini adalah beberapa tips memulai usaha minuman kesehatan:
Bukalah usaha ini ditempat yang strategis, banyak orang lalu lalang, dipinggir jalan raya, cukup banyak kendaraan yang lewat, atau buatlah usaha ini menjadi e-commerce atau toko virtual jadi kita tidak perlu meiliki sebuah toko yang real untuk memulai usahanya.
Usaha ini sangat sensitif terhadap rasa dan khasiat, karena itu penting sekali dalam merekrut tenaga ahli dalam bidang kesehatan dan makanan yang ahli dibidangnya. Juallah minuman yang terbaik dan bermutu tinggi.
Mengurus izin usahanya. Bisa izin usaha dari RT/RW atau keamanan setempat. Namun secara prinsip, yang saya maksudkan adalah berbadan hukum yaitu dengan akte notaris. Hal ini sangat diperlukan bila usaha kita di pinggir jalan raya dan melibatkan beberapa pekerja. Tidak perlu mendirikan PT atau CV, misalnya cukup dalam status UD (Usaha Dagang) milik perseorangan, yaitu usaha kita yang disahkan oleh notaris. Kemudian perizinan lain seperti NPWP. Namun jangan sampai izin usaha ini justru menghalangi niat kita mendirikan usaha. Toh bisa bertahap: izin RT terlebih dahulu,barulah melengkapi perizinan yang lain apabila usaha kita mempunyai prospek yang bagus untuk kedepannya.
Mengenai pemilihan nama, sebaiknya bukan hanya mudah dikenal, tetapi juga akrab dan sesuai. Nama juga jangan terlalu panjang dan harus mudah diingat. Harap diperhatikan juga untuk tidak menganggap remeh persamaan nama dengan rumah makan lain. Sebab bisa menimbulkan persengketaan. Perhatikannlah merek-merek yang sudah ada, lalu bikin yang berbeda.
Di postingan berikutnya saya akan menjelaskan lebih rinci tentang usaha bisnis yang ingin saya kembangkan ini. So stay tune ;)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar